Daftar Isi
Penaindo.com – Apakah kamu tahu bahwa aktivitas sehari-hari yang dilakukan bisa terpapar radikal bebas yang berbahaya. Dimana radikal bebas ini bisa jadi pemicu berbagai masalah dalam tubuh.
Seperti halnya daya tahan tubuh yang menurun, terkena infeksi, gangguan pada pencernaan dan hingga berbagai penyakit kronis berbahaya lainnya. Itulah kenapa makanan tinggi antioksidan dalam tubuh berperan penting dalam mencegah radikal bebas dalam tubuh.
Buat yang belum tahu, Radikal bebas adalah molekul yang memiliki pasangan atau lebih elektron tak berpasangan, Sehingga membuatnya sangat reaktif. Radikal bebas juga sebutan untuk sel-sel rusak yang ada dalam tubuh dan dapat menyebabkan berbagai kondisi negatif.
Hal ini terbentuk secara alami dalam tubuh dari hasil pemrosesan metabolisme normal. Selain itu radikal bebas juga bersumber dari luar seperti faktor lingkungan hingga makanan yang kita makan.
Sebenarnya radikal bebas tidak berbahaya bagi tubuh, Namun dengan catatan jika diimbangi makanan tinggi antioksidan. Makanan yang mengandung antioksidan berguna dalam menangkal radikal bebas dan melindungi sel-sel dalam tubuh.
Lantas apa saja rekomendasi makanan tinggi antioksidan yang berguna untuk menangkal radikal bebas ? yuk simak dibawah ini.
Baca Juga: Rekomendasi Jamu Pereda Nyeri Haid Secara Alami Wajib Coba!
Rekomendasi Makanan Tinggi Antioksidan
Fungsi dari antioksidan sendiri memang untuk menangkal radikal bebas. Dan zat antioksidan ini ada pada beberapa makanan yang jarang diketahui banyak orang. Berikut beberapa rekomendasi makanan yang kaya akan zat antioksidan.
1. Buah-buahan Beri
ernyata beberapa buah-buahan beri seperti strawberry, blueberry dan juga blackberry mengandung flavonoid. Yang dimana flavonoid ini merupakan zat antioksidan yang berguna melawan radikal bebas. Menkonsumsi secara rutin juga dapat melindungi sel-sel dari kerusakan dalam tubuh serta mendapatkan beberapa manfaat lainnya dari kandungan buah-buahan beri.
2. Brokoli
Brokoli yang biasa ada di sayur sop ini memang terkenal dengan kaya manfaat. Salah satu manfaatnya yaitu bisa melawan radikal bebas dalam tubuh. Hal ini dikarenakan brokoli kaya akan fenolat dan termasuk salah satu jenis antioksidan.
3. Jeruk
Buah dengan ciri khas warna kuning ini sudah dari lama menjadi sumber makanan yang terdapat vitamin C. Dimana hal ini juga termasuk zat antioksidan yang diperlukan oleh tubuh. Sehingga tubuh bisa terhindar dari radikal bebas dan mencegah berbagai penyakit.
Menkonsumsi jeruk secara rutin juga dapat meningkatkan imunitas tubuh, Sehingga bisa terhindar dari berbagai penyakit.
4. Coklat Hitam
Cokelat hitam yang berbeda dari cokelat biasanya ini merupakan salah satu makanan yang tinggi akan zat antioksidan dan bahkan cokelat hitam memiliki kandungan zat antioksidan yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan buah-buahan beri.
5. Jamur
Banyak yang belum tahu jamur termasuk salah satu makanan yang tinggi akan zat antioksidan. Di beberapa jenis jamur terdapat serangkaian zat antioksidan yang terbukti mampu mengurangi berbagai resiko penyakit.
6. Bayam
Salah satu sayuran yang cukup populer dikalangan ibu-ibu ini juga termasuk makanan yang tinggi akan antioksidan. Walau kandungannya tidak sebanyak sayuran-sayuran sebelumnya, Namun bayam juga termasuk sayuran yang tinggi zat antioksidan dan mempunyai berbagai khasiat lainnya.
7. Ubi Ungu
Siapa yang tak kenal dengan Ubi Ungu ? Ubi dengan ciri khas warna ungunya yang mencolok ini, Diyakini mempunyai zat antioksidan antosianin yang cukup tinggi dan berguna mencegah berbagai penyakit seperti diabetes, gangguan metabolisme dan juga kanker.
8. Teh Hijau
Teh Hijau juga merupakan salah satu makanan yang mengandung zat antioksidan. Didalam teh hijau terdapat kandungan bernama polifenol terutama epigallocatechin gallate yang termasuk dalam antioksidan kuat dan memberikan berbagai manfaat. Zat ini dapat melindungi sel-sel dalam tubuh dan dapat mengurangi berbagai resiko penyakit kronis.
9. Kacang-Kacangan
Kacang-kacangan dan biji-bijian juga termasuk makanan yang tinggi akan zat antioksidan. Salah satunya seperti kacang almond, kenari dan beberapa jenis kacang lainnya. Setiap kacang-kacangan biasanya mengandung vitamin E, vitamin C dan beta karoten yang merupakan antioksidan kuat.
10. Tomat
Tomat yang mudah kita jumpai ini juga mempunyai kandungan zat antioksidan bernama likopen. Likopen inilah memberikan warna merah secara alami pada tomat. Dimana likopen juga adalah zat antioksidan yang terbukti kuat dalam melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan oleh radikal bebas.
11. Sido Mucul CoQ10 Coenzyme
Produk suplemen dari Sido Muncul bernama Sidomuncul CoQ10 Coenzyme juga
bisa jadi pilihan makanan untuk membantu memenuhi kebutuhan zat antioksidan dalam tubuh. Dimana suplemen ini terbuat dari CoQ10 Coenzyme yang merupakan antioksidan alami. Dengan konsumsi secara rutin, Maka tubuh tidak akan kekurangan zat antioksidan dan terhindar dari radikal bebas.
Selain beberapa rekomendasi makanan diatas, Bisa juga konsumsi makanan lain yang tak kalah tinggi antioksidannya seperti wortel, kayu manis, cengkih, jahe, lada hitam dan jinten.
Dengan menkonsumsi beberapa makanan tinggi antioksidan seperti diatas, Maka tubuh bisa terhindar dari berbagai penyakit akibat radikal bebas.
Menkonsumsi makanan tinggi antioksidan memang penting saat ini. Apalagi banyaknya berbagai penyakit sekarang diakibatkan oleh radikal bebas. Dengan begitu maka tubuh terhindar dari radikal bebas dan bisa mencegah berbagai penyakit terutama penyakit kronis.