Rekomendasi Jamu Pereda Nyeri Haid

Rekomendasi Jamu Pereda Nyeri Haid Secara Alami Wajib Coba!

Perempuan pada masa awal menstruasi pasti mengalami nyeri yang cukup mengganggu. Nyeri ini biasanya terjadi pada perut bagian bawah, punggung bagian bawah dan bagian atas tungkai kaki. Itulah kenapa perlu minuman untuk meredakan rasa nyeri seperti jamu kunyit asam untuk haid. Selain itu ada beberapa rekomendasi jamu lainnya yang perlu diketahui dengan simak artikel ini sampai akhir.

Mungkin sebagian perempuan akan merasakan nyeri ringan dan bisa beraktivitas seperti biasanya. Namun sebagian perempuan juga mengalami nyeri yang cukup parah dan rasa sakit yang mengganggu aktivitas. Hal inilah yang jadi penyebab perempuan lebih memilih tiduran untuk meredakan rasa nyeri ketika masa menstruasi.

Penyebab nyeri haid sendiri disebabkan kontraksi otot rahim yang melepaskan dinding yang tidak diperlukan. Kontraksi ini bisa terjadi karena adanya peningkatan jumlah hormon prostaglandin.

Hormon inilah yang memicu rasa nyeri ketika masa awal menstruasi pada perempuan. Semakin tinggi hormon prostaglandin maka semakin sakit rasa nyerinya.

Hal inilah yang jadi alasan perempuan pada masa remaja lebih merasakan nyeri ketika haid ketimbang perempuan dewasa. Karena pada masa remaja hormon prostaglandin cukup tinggi dan menurun secara alami seiring bertambahnya usia.

Nyeri haid memang cukup mengganggu aktivitas perempuan terutama jika rasa nyeri nya cukup parah. Tak jarang perempuan memilih untuk mencari obat nyeri haid secara alami untuk meredakan rasa nyeri.

Baca Juga: Parfum Orgasm HMNS, Produk Unisex Terbaik Dengan Aroma yang Autentik

Rekomendasi Jamu Pereda Nyeri Haid Secara Alami

Minuman jamu ketika haid bisa jadi solusi untuk mengurangi rasa nyeri apalagi rasa nyerinya cukup parah.

1. Jamu Kunyit Asam

Jamu pereda nyeri haid yang pertama dan cukup populer di kalangan Masyarakat yaitu jamu kunyit asam. Banyak yang mempercayai minuman satu ini sebagai penghilang rasa nyeri ketika masa menstruasi berlangsung.

Minuman yang mengandung rempah kunyit ini memang jadi obat herbal alami untuk nyeri ketika haid. Bahkan sudah ada minuman dalam bentuk kemasan dan bisa ditemui di toko-toko terdekat.

Untuk pembuatan jamu kunyit asam juga cukup mudah dan berikut langkah-langkah pembuatannya:

  • Bersihkan kunyit secara bersih dengan air dan bersihkan juga bagian kulitnya.
  • Setelah itu kunyit bisa diparut ataupun di blender.
  • Rebus campuran kunyit dengan air.
  • Tambahkan asam jawa secukupnya dan biarkan larut dengan campuran kunyit.
  • Dan jamu kunyit asam siap dihidangkan.

2. Jahe

Pereda rasa nyeri ketika haid berikutnya yang merupakan obat herbal alami yaitu air jahe. Jahe sendiri mempunyai sifat anti inflamasi yang membantu meredakan rasa nyeri ketika masa awal menstruasi.

Jahe cukup mudah ditemukan bahkan kemasan sachet nya juga banyak untuk membuat minuman jahe hangat. Untuk cara membuatnya juga cukup mudah dan berikut langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama persiapkan jahe.
  • Kemudian bersihkan dengan air dan kupas-kupas kulitnya.
  • Iris-iris jahe tersebut atau bisa juga di geprek.
  • Jika sudah masukkan ke gelas dan beri air panas.
  • Tunggu sebentar hingga air jahe siap untuk diminum.

3. Teh Chamomile

Minuman herbal berikutnya yang berguna sebagai jamu pereda nyeri haid yaitu Teh Chamomile. Teh ini mempunyai sifat yang sama dengan air jahe yaitu anti inflamasi. Sehingga bisa berguna untuk meredakan kram terutama perut bagian bawah.

Teh ini sendiri mengandung senyawa hippurate dan glisin yang berguna untuk mengatasi kejang pada otot hingga bisa membuat rahim lebih rileks. Dengan meminum Teh Chamomile juga bisa memberikan suasana hati lebih rileks yang cukup penting ketika masa awal menstruasi.

Teh Chamomile sendiri bisa dijumpai dengan mudah di mini market terdekat. Untuk cara pembuatannya cukup mudah dan berikut langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama rebus air secukupnya.
  •  Lalu masukkan satu sendok teh Teh Chamomile dan masak hingga air mendidih.
  • Jika sudah mendidih, Maka tuangkan ke gelas.
  • Kemudian tunggu kisaran 5 menit dan teh siap dihidangkan.

Rekomendasi Minuman Dari Sidomuncul, Jamu Kunyit Asam

Nah, Buat kamu yang ribet bikin jamu pereda nyeri haid. Bisa cobain minuman Powder Blend Mix Kunyit Asam. Produk dari Sidomuncul ini merupakan sebuah minuman kemasan yang praktis untuk dibuat.

Minuman ini mengandung Bubuk Konsentrat Herbal Kunyit Asam asli dari Indonesia dan bisa ditambahkan ke minuman apa saja sesuai selera.

Jamu kunyit asam dari Sidomuncul diracik dengan bahan-bahan terbaik dan disempurnakan untuk membantu memperlancar haid dan menyegarkan badan setelah meminumnya.

Minuman jamu kunyit asam memang bisa membantu perempuan ketika masa awal menstruasi. Hal ini terbukti dari penelitian Complementary Therapies in Medicine yang menyebutkan bahwa senyawa pada kunyit bisa memberikan pengaruh terhadap karakteristik fisik, perilaku, dan emosi wanita pada masa menstruasi. Hal ini termasuk dalam membantu perubahan suasana hati dan meredakan rasa nyeri.

Jadi langsung saja cobain produk jamu kunyit asam ini dari Sidomuncul. Selain praktis karena bisa dicampur pada minuman apa saja, Produk ini juga mempunyai kemasan yang bisa dibawa kemana-mana. Harganya juga terjangkau dan tak perlu ribet lagi untuk membuat jamu kunyit asam.

About Mutawakkil, S.M

Ketahuilah sesungguhnya hidupmu di dunia akan sirna, dindingnya juga hilang dan hancur, maka perbanyaklah ibadah Kepada Allah dan perbuatan baik Sesama mahluk hidup dan jangan terlalu banyak berangan-angan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *