Daftar Isi
Assalamu’alaikum kali ini kita akan mengupas unsur proposal penelitian merupakan suatu rencana yang dituangkan dalam bentuk rancangan kegiatan dalam bentuk tulisan dan dijelaskan secara sistematis tapi sebelum membuat proposal kita harus terlebih dahulu mengetahui tentang unsur proposal penelitian.
Berikut penjelasan tentang unsur proposal penelitian sebagai berikut :
1. Judul
Judul lebih bersifat spesifik singkat dan padat tidak melebihi dari 20 kata tetapi komunikatif, mengacu dengan hakekat penelitian dan menarik artinya penelitian tersebut layak dan perlu untuk diajukan.
2. Latar Belakang
Latar belakang biasa juga disebut dengan pendahuluan. Pada dasarnya berisikan mengenai masalah yang merupakan dasar diadakannya suatu kegiatan atau penelitian yang ada didalam proposal. Masalah muncul karena adanya kesenjangan, misal antara kebutuhan antara ketersediaan dan kebutuhan dengan kenyataan dan standar dengan ketercapaian keingintahuan dengan jawaban dari iptek dll.
Baca Juga :Ciri – ciri Proposal
3. Batasan Masalah
Batasan masalah yang akan dicapai pemecahannya harus terbatas ruang dilingkupnya agar pembahasan yang didapat lebih terperinci dan dapat dimungkinkan pengambilan keputusan difinitife serta variabel – variabel yang terlibat dalam penelitan yang ditentukan
4. Rumusan Masalah
Rumusan masalah merupakan ungkapan yang harus berkaitan dengan objek kegiatan atau penelitian yang akan dibahas dalam proposal serta sesuai dasar pemikiran pada latar belakang yang sangat menentukan ketajaman rumusan masalah
5. Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian yaitu disusun berdasarkan rumusan masalah yang diterapkan supaya tujuan penelitian itu tercapai maka akan diperoleh solusi bagi pengatasan untuk masalah yang secara langsung. Misal rumusan masalah, tujuan masalah, tujuan penelitian diungkapkan yaitu ada 2 :
- Tujuan umum
- Tujuan Spesifik
6. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian yaitu perkiraan bilamana tujuan penelitian itu tercapai. Hal ini dapat diperkirakan melalui dampaknya bagi masyarakat dan dunia iptek
7. Tinjauan Pustaka
Tinjauan pustaka memuat uraian sistematis yang sifatnya diskusi tentang hasil penelilitan sebelumnya yang terkait serta ilmu pengetahuan yang terkait dengan permasalahan. Urutan topi diatur dalam sitematis yang terdapat suatu kerangka yang jelas dalam merangkai menurut Castetter dan Heister tinjauan pustaka dapat berfungsi sebagai :
- Untuk mempelajari sejarah permasalahan penelitian.
- Untuk dapat membantu pemilihan cara penelitian dengan belajar penelitian sebelumnya
- Untuk dapat memahami kerangka atau latar belakang teoritis
- Untuk dapat memahami kelebihan atau kekurangan studi – studi dahulu
- Untuk dapat menghindarikan duplikasi yang tidak perlu
- Untuk dapat memberi penalaran atau alasan pemilihan permasalahan tersebut
8. Metode Penelitian
Metode penelitian dapat diartikan sebagai prosedur alat – alat dan bahan yang digunakan dalam penelitian yang sifatnya khas dan khusus untuk penelitian yang dirancang
Baca Juga : Sturktur Proposal Kegiatan
9. Jadwal Penelitian
Jadwal penelitian berdasarkan waktu, jenis dan orang tersebut menangani kegiatan. Dan penelitian ini disusun berdasarkan aktivitas yang terkandung dalam meotde penelitian. Aktiviatas ini dilakukan bila proposal penelitian tersebut disetujui
Itulah penjelasan tentang unsur penelitian proposal semoga bermanfaat untuk pembaca dan penulis Wassalamu’alaikum